Tips Membeli Smartphone Bekas (Second)

Tips Membeli Smartphone Bekas (Second)

Memiliki sebuah smartphone merupakan keinginan yang dimiliki oleh setiap orang di dunia ini. Namun terkadang keinginan tersebut tidak dapat kita penuhi karena mengingat harga smartphone dengan harga tinggi sementara uang yang kita miliki terbatas. Sehingga sebagai solusinya anda memilih untuk membeli smartphone bekas. Namun untuk melakukannya anda harus berhati-hati karena bila gegabah maka anda akan mendapatkan barang yang justru tidak anda inginkan. Karena itu sebelumnya, simak tips membei smartphone bekas dibawah ini.

tips membeli smartphone bekas
  1. Hal pertama yang harus anda perhatikan saat berniat untuk membeli smartphone bekas adalah dengan melihat spesifikasi dari smartphone yang ingin anda beli. Dengan cara ini maka anda akan mengetahui banyak hal terkait dengan gadget yang akan anda beli tersebut. 
  2. Lakukan pengecekan segel pada smartphone tersebut. Segel ini membuktikan apakah barang yang akan anda beli tersebut pernah mengalami kerusakan atau tidak. Karena biasanya, segel yang rusak menjadi indikasi bahwa sebuah gadget tersebut pernah dibongkar.
  3. Lakukan pengecekan kelengkapan barang yang anda beli. Di sini yang anda lakukan pada saat membeli smartphone bekas adalah dengan menanyakan dusbook dan kelengkapan lainnya. Hal tersebut bertujuan untuk memastikan kelengkapan smartphone yang anda beli.
  4. Mengecek fitur-fitur yang ada di dalam samrtphone merupakan hal yang penting untuk anda lakukan. Misalkan saja dengan mengecek kamera yang ada pada smartphone, mp3 player, pemutar video dan jangan lupa menggunakannya untuk telepon atau sms untuk mengetahui apakah smartphone yang anda beli dalam keadaan normal atau tidak.
  5. Ketika anda berkeinginan  untuk membeli smartphone bekas, maka tentunya yang menjadi bahan pertimbangan bagi anda adalah mengenai harganya. Nah untuk mengetahui kabar terbaru tentang harga smartphone yang anda incar maka ada dapat mencari referensi dari internet untuk kemudian anda bandingkan dengan harga yang akan anda beli tersebut.
  6. Mengecek garansi smartphone merupakan salah satu hal yang penting untuk ada lakukan. Hal tersebut untuk mengetahui lama pemakaian dari smartphone yang akan anda beli dan mendapatkan garansi jika kemudian ada kerusakan.
Dengan melakukan lagkah-langkah sederhana diatas setidaknya Anda dapat lebih waspada dalam membeli sebuah smartphone bekas. Berikut beberapa ulasan singkat terkait tips membeli smartphone bekas agar lebih aman dan mendapatkan hasil maksimal.



No comments:

Contact Us

Name

Email *

Message *

Back To Top